Jakarta — 14 Juni 2025

MA Citra Cendekia Jakarta sukses menyelenggarakan Wisuda Angkatan 2025 pada Sabtu, 14 Juni 2025, bertempat di Aula MA Citra Cendekia. Acara ini menjadi penanda berakhirnya perjalanan belajar para wisudawan, sekaligus pembuka babak baru bagi mereka dalam menapaki masa depan.

Suasana aula sejak pagi dipenuhi rasa haru, bangga, dan kegembiraan. Para wisudawan hadir bersama orang tua, guru, serta keluarga besar Citra Cendekia yang turut menyaksikan momen penting ini.

Rangkaian Acara yang Penuh Warna

Acara wisuda dibuka dengan prosesi resmi yang berjalan khidmat. Setelah itu, suasana berangsur hangat dengan berbagai penampilan dari siswa siswi kelas X dan XI yang memberikan apresiasi dan doa terbaik untuk para kakak wisudawan. Penampilan ini hadir dalam bentuk musik, tari, hingga pembacaan pesan yang membuat suasana semakin menyentuh.

Selain itu, para wisudawan juga menampilkan persembahan kreatif mereka sendiri mulai dari musik, pembacaan karya, hingga performance yang menggambarkan perjalanan mereka selama tiga tahun di madrasah. Momen ini menjadi ruang bagi wisudawan untuk menunjukkan bakat dan kenangan yang mereka bawa dari Citra Cendekia.

Hubungi Kami
Butuh Bantuan?
Assalamu'alaikum,
Ada yang bisa kami bantu?